Suara Militan.Com-Pekanbaru. Kwartir Daerah Propinsi Riau, ikut serta terlibat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat yang akan mela...
Suara Militan.Com-Pekanbaru. Kwartir Daerah Propinsi Riau, ikut serta terlibat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat yang akan melaksanakan mudik lebaran Idul Fitri Tahun 2023/1444 H. Untuk memperlancar pelaksanaan kegiatan masyarakat yang ada di Terminal dan Pelabuhan se-Riau ini Kwarda Riau membentuk Satuan Tugas Karya Bakti Lebaran Gerakan Pramuka Kwarda Riau dengan personil yang sesuai dengan wilayah satuan tugas tersebut. Untuk pengamanan Terminal Tipe A Bandar Raya Payung Sekali Kota Pekanbaru Kwarda Riau menugaskan Tim dari Pramuka Peduli Kwarcab Pekanbaru untuk bergabung di Satuan Tugas Karya Bakti Lebaran Gerakan Pramuka Riau Tahun 2023, terhitung dari tanggal 15 s.d 21 April 2023.
Dalam rangka memberikan pelayanan terbaik pada pemudik yang menggunakan Bus Antar Kota dan Antar Propinsi di Terminal Tipe A Bandar Raya Payung Sekaki, serta memberikan rasa nyaman dan aman kepada masyarakat yang akan melakukan mudik Lebaran Idul Fitri Tahun 2023/1444 H. Ditlantas Polda Riau Bapak Dwi Nur.S.SIK,M.H, Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah IV Provinsi Riau dan Kepala Jasa Raharja Provinsi Riau, Satuan Tugas Karya Bakti Lebaran Gerakan Pramuka Kwarda Riau yang dikomandoi oleh Kak Denny Boy,S.Pd,M.Si serta beberapa lintas sektor lainnya.
Dalam kunjungan kerja di Terminal Tipe A Bandar Raya Payung Sekali Kota Pekanbaru. Ditlantas Polda Riau memberikan arahan kepada semuanya, agar lintas sektor disini siap memberikan kenyamanan bagi masyarakat dalam merayakan lebaran. Makakita perlu antisipasi arus lalu lintas, titik titik rawan kemacetan, lokasi wisata dan lainnya guna memperlancar arus mudik dan arus balik.ujar Dirlantas Polda Riau Bapak Dwi Nur.S.
No comments